Beli Minuman Dengan Sebuah Pelukan

Sebuah pelukan bisa diartikan sebagai kehangatan dan kenyamanan. Perasaan tenang akan muncul dan membuat lebih baik. Tidak hanya orang, sebuah mesin minuman juga butuh pelukan. Dengan memeluknya Anda bisa mendapatkan minuman gratis.

Coca-Cola memang dikenal sebagai perusahaan yang memasarkan produknya dengan berbagai kreatifitas. Saat ini juga telah menjadi merek nomor satu dalam pemasaran melalui media sosial. Pada iklanDiet Cola selanjutnya, juga akan melibatkan seorang desainer pakaian dalam yaitu Jean Paul Gaulitier.

Salah satu kreatifitas pemasaran produknya, berhasil menciptakan sebuah mesin minuman Coca-Cola , dimana minumannya bisa didapatkan dengan gratis. Saat ini baru menyediakan satu mesin dan berada di National University of Singapore. Mesin minuman dengan ukuran yang besar ini bertuliskan “Hug Me”, jika ingin menikmati minumannya tidak perlu dibeli dengan uang. 

Untuk mendapatkannya cukup mudah dan sangat unik. Tidak perlu mengeluarkan uang karena saat mendekati mesin ini, secara otomatis akan berkata “Hug Me”, setelah itu kita harus memeluknya dan tanpa menunggu lama sekaleng minuman pun langsung keluar.

Alat ini cukup membantu para mahasiswa, karena mereka bisa menikmati minuman tanpa harus mengeluarkan uang. Bebagai inovasi pemasaran produk akan selalu dilakukan perusahaan ini untuk mengatasi persaingan bisnis.




Sumber